Cara Menghitamkan Rambut Tanpa Perlu Di Cat, Ini Rahasianya

Cara Menghitamkan Rambut

Cara Menghitamkan Rambut – Memiliki rambut hitam sepertinya menjadi impian bagi beberapa orang. Terlebih lagi bagi orang yang memiliki masalah dengan rambut, hal yang mempengaruhi berubahnya warna rambut biasanya, Cuaca panas, sering mencatok rambut, dan efek samping produk rambut yang mengandung bahan kimia menjadi penyebab rambut kehilangan warna hitam alaminya. Jadinya, rambut kamu jadi terlihat merah kecoklatan, bahkan kusam.

Tidak sedikit orang berusaha ingin menghitamkan rambut agar lebih terlihat cantik dan enak di pandang, dan biasanya banyak yang mengandalkan cat . Memang tidak salah karena cat rambut lebih praktis dan instan memberikan kesan rambut hitam pekat.

Namun ada cara alami untuk menghitamkan rambut tanpa harus di cat ataupun menggunakan produk-produk lain yang malah bisa merusak rambut jika ada salah pemakaian.

Berikut cara menghitamkan rambut secara alami:

Baca juga : Cara Merawat Wajah Agar Tetap Bersinar: Panduan Lengkap

1. Minyak Kemiri

Minyak kemiri bisa digunakan untuk menghitamkan rambut secara alami. Selain menghitamkan rambut, minyak ini juga bisa membuat rambut lebih tebal juga. Hal ini dipengaruhi oleh kandungan vitamin pada kemiri yang bisa dijadikan pewarna alami.

Cara menghitamkan rambut tanpa semir yang mengandalkan minyak kemiri bisa dilakukan dengan membakarnya. Bakar atau Sangrai kemiri hingga berubah warna menjadi kehitaman. Kemudian kamu bisa menumbuk kemiri tersebut hingga mengeluarkan minyak.

2. Lidah Buaya

Memiliki rambut sehat berkilau memang dambaan semua orang. Lidah buaya bisa digunakan sebagai cara menghitamkan rambut tanpa semir. Selain itu, lidah buaya pun bisa membantumu untuk memperoleh rambut hitam dan berkilau.

Kamu hanya perlu memilih lidah buaya dengan daging yang cukup tebal. Ambil daging lidah buaya tersebut dan haliskan hingga lembut. Kamu tak perlu untuk mencucinya, karena daging lidah buaya memiliki air yang dibutuhkan untuk menutrisi rambut.

3. Minyak Kelapa

Minyak kelapa bisa digunakan untuk menghitamkan rambut secara alami. Bahkan cara menghitamkan rambut tanpa semir ini bisa membuat rambut tampak berkilau. Manfaat minyak kelapa lainnya bisa digunakan untuk menjaga kelembaban rambut agar tidak kering dan tidak mudah rontok.

Penggunaan minyak kelapa untuk menghitamkan rambut mudah dilakukan. Cobalah panaskan sedikit minyak kelapa, kemudian oleskan ke seluruh rambut yang kering ataupun setengah basah.

4. Buah Mengkudu

Meski buah yang satu ini dikenal dengan aroma yang menyengat dan rasanya yang pahit, namun ternyata mengkudu punya berbagai manfaat untuk tubuh. Biasanya buah ini dimanfaatkan untuk membantu menurunkan tensi darah tinggi.

Bukan cuma itu, buah berwarna hijau ini bagus untuk rambut kusam kamu karena mampu menghitamkan dan bikin rambut semakin berkilau. Asam lemak di dalam buah mengkudu pun mampu memperkuat folikel rambut.

5. Kopi Hitam

Bukan cuma mengusir rasa kantuk, kopi hitam ternyata mampu membantu kamu memperoleh tampilan rambut hitam berkilau. Salah satu manfaatnya berasal dari kafein yang baik untuk mempertahankan kelembapan dan memberikan kilau alami pada mahkotamu.

Tidak hanya itu, kopi hitam juga bisa meningkatkan sirkulasi darah ke folikel rambut, sehingga rambut lebih kuat dan tumbuh lebih cepat. Sementara kandungan flavonoid pada kopi, mampu mendorong regenerasi rambut.

Kesimpulan

Pentingnya menjaga kesehatan rambut menjadi salah satu kunci agar menjaga rambut tetap hitam, karena selain faktor penuan , ada banyak hal yang bisa membuat rambut menjadi kusam dan kering berakhir dengan kerusakan rambut.

Cara Menghitamkan Rambut Tanpa Perlu Di Cat, Ini Rahasianya
Scroll to top